Panwascam Cihideung Pasang Baligho Himbauan

Tasikmalaya, TZ – Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Cihideung memasangkan baligho dan spanduk di tiap titik, sebagai bentuk himbauan dan sosialisasi yang di tujukan kepada masyarakat, supaya bisa terhindar dari berbagai macam pelanggaran-pelanggaran yang sering terjadi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Rabu (23/11/2016).

Ketua Panwaslu Kecamatan Cihideung Yoyo Supriatna, SE mengatakan, Pemasangan alat tersebut di pasang di beberapa titik wilayahnya.

“Ini kita pasang untuk sosialisasi  pemilukada 2017, di pasang di tiap kecamatan dan kelurahan 1 baligo 1 spanduk. Untuk di cihideung 7 baligo dan 7 spanduk”paparnya.

Selain itu, lanjut dia, diharapkan sesudahnya ada pemasangan sosialisasi tersebut, dapat menyadarkan masyarakat, agar bisa tercipta Pilkada yang berintergritas.

“Mudah-mudahan masyarakat terutama pemilih terhindar dari segala bentuk pelanggaran, seperti money politik. Berdasarkan pasal 187A UU No. 10 tahun 2016 baik bagi pemberi dan penerima”harapnya.(doel)

Sumber : Tasik Zone

Tinggalkan komentar